pada postingan kali ini saya akan menguraikan tentang cara membuat website secara gratis
awalnya saya juga bingung tapi saya selalu berusaha dan baca-baca dari buku ahirnya saya menemukan cara membuat website...tak perlu panjang lebar langsung saja cara membuat website adalah sebagai berikut :
1. Anda bisa memutuskan untuk membuat sendiri website anda dari awal. Ini jauh lebih fleksibel karena anda bisa merancang sendiri bentuk website anda dari nol, sesuai dengan keinginan anda. Namun, jika ini terlalu merepotkan bagi anda saya sarankan anda memilih opsi kedua
2. Membuat website dengan template yang sudah ada. Anda bisa melakukannya dengan membuat blog dengan menggunakan fasilitas template yang disediakan penyedia layanan blog tersebut, seperti misalnya www.blogger.com. Pilihan kedua anda membuat website profesional dengan template yang sudah ada. Saya akan jelaskan yang kedua, ‘membuat website dengan template yang sudah ada.’
Ikutilah saya karena saya akan mengajarkan langkah-langkah membuat website dengan front page.
1. Hal pertama yang harus anda lakukan sebelum anda membuat website adalah menentukan tujuan pembuatan website anda. Apakah website anda ditujukan untuk memperkenalkan produk, memperkenalkan organisasi, memberikan informasi atau sekedar perkenalan diri anda sendiri.
2. Downloadlah
web template gratis dari situs ini. Caranya:
a. Setelah anda membuka website diatas, carilah di sidebar kanan free website templates
b. Klik teks tersebut
c. Pada kategori css-simple, klik teks view all templates
d. Pilih dengan meng-klik salah satu template
e. Kemudian download
f. Ekstraklah semua file yang telah anda download dengan program winrar
3. Bukalah program frontpage anda (atau NVU), Pilih file – open – browse file yang telah anda download tadi, carilah file index.html pada folder html, kemudian open
Catatan: Tutorial NVU sederhana, dapat anda temukan disini
Tutorial NVU sederhana 4. Gantilah teks dan gambar yang ada dengan teks dan gambar yang anda mau, dengan cara memilih teks atau gambar yang mau anda ganti.
5. Kemudian pilih File – Save as pada toolbar atas
6. Simpanlah file anda dengan nama yang sama yaitu index.html (harus) namun letakkan pada folder yang berbeda
7. Anda siap mempublish / mengonlinekan website yang telah anda buat